Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Padang Sidempuan gelar Sosialisasi Penguatan Pemahaman Pemilu kepada sahabat penyandang disabilitas

Bawaslu Kota Padang Sidempuan gelar Sosialisasi Penguatan Pemahaman Pemilu kepada sahabat penyandang disabilitas

Padang Sidempuan - Bawaslu Kota Padang Sidempuan gelar sosialisasi penguatan pemahaman kepemiluan kepada sahabat penyandang disabilitas dalam rangka pemilihan tahun 2024 yang dilaksanakan di aula kantor Bawaslu Kota Padang Sidempuan Jl. Raja Inal Siregar No. 57 Kel. Batunadua Jae Kec. Padang Sidempuan Batunadua Kota Padang Sidempuan. Rabu (06/07/2022).

Kegiatan ini secara langsung dibuka oleh Anggota Bawaslu Kota Padang Sidempuan Ramadhan Sakti Siregar, SE Kordiv PHL.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Universita Muhammadiyah Tapanuli Selatan Nurhamidah Gajah, S.Sos,.M.AP sekaligus wakil dekan fakultas ilmu sosial dan politik.

Hadir pada kegiatan ini Ketua Bawaslu Kota Padang Sidempuan Syafri Muda Harahap, SE Anggota Bawaslu Kota Padang Sidempuan Rahmat Azis Hasiholan Simamora, S.Sos dan Koordinator Sekretariat Bawaslu Kota Padang Ahmad Firdaus Nasution, SE.

Peserta pada kegiatan ini yaitu sahabat penyandang disabilitas yang berjumlah 20 orang.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada sahabat penyandang disabilitas tentang teknis penyelenggaraan pemilu serta hak dan peranan mereka dalam demokrasi, untuk mencapai tujuan terwujudnya pemilu yang adil, berkualitas dan berintegritas.

Penutup dari kegiatan ini dilakukan sesi foto bersama dengan sahabat penyandang disabilitas.